Pertama di Indonesia, eSIM diluncurkan smartfren

Pertama di Indonesia, eSIM diluncurkan smartfren

Rate this article:
(Satu Voting)

paguPHONE.com - embedded SIM card atau dikenal dengan sebutan eSIM kini sudah tersedia di Indonesia. Smarfren menjadi yang pertama yang meluncurkan eSIM di Indonesia. Smartfren, yang merupakan anggota dari sinarmas tersebut pekan ini resmi mengumumkan eSIM besutannya.


Dengan menggunakan eSIM, maka para pengguna smartphone yang perangkatnya sudah mendukung eSIM maka pengguna tidak perlu lagi memakai kartu SIM fisik jika ingin terhubung ke jaringan 4G LTE Smartfren.


Dilansir dari KompasTekno Senin (29/7/2019), Sub Grup Head Device and Innovation Smartfren Amith Sethi menjelaskan: “Smartfren adalah salah satu dari operator 4G pertama di Indonesia yang mengaplikasikan eSIM,”.


Amith juga melanjutakan: “Teknologi eSIM merupakn salah satu terobosan bagi Smartfren. Proses migrasi bagi para pelanggan lama pun cukup mudah dan konsumen tidak akan lagi mengalami masalah terkait SIM card,”.


eSIM smartfren sementara sudah bisa diperoleh di Galeri Sabang Jakarta, Galeri Mall Ambassador Jakarta, Galeri Smartfren BEC Bandung, Galeri A Yani Semarang, Galeri WTC Surabaya, Galeri Pulau Kawe Bali, Galeri Urip Sumoharjo Makassar dan Galeri Adam Malik Medan.


Teknologi eSIM saat ini menawarkan tingkat fleksibilitas terbaru bagi para konsumen dan operator. Dengan smartphone yang sudah didukung  eSIM, Pengguna bisa menikmati konektivitas tanpa harus membeli kartu SIM baru secara terpisah.

News Lainnya
Komentar Baca Semua Komentar
Tulis Komentar
antispam